Keagamaan

Faujia Helga Tampubolon dan Abdul Faris Umlati Umrohkan 4 Orang ke Tanah Suci

205
×

Faujia Helga Tampubolon dan Abdul Faris Umlati Umrohkan 4 Orang ke Tanah Suci

Sebarkan artikel ini

Melanesiatimes.com – Faujia Helga Tampubolon dan Abdul Faris Umlati kembali menunjukkan komitmennya terhadap masyarakat dengan memberangkatkan empat orang jemaah Umroh ke Tanah Suci Makkah Almukaromah pada Selasa (25/02/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari janji rutin Abdul Faris Umlati kepada warga Papua Barat Daya, di mana proses pemilihan dilakukan melalui undianacak pada momentum hari besar islam tahun 2024 lalu.

Acara pelepasan jemaah berlangsung di Bandara Domien Edward Osok (DEO), kota Sorong, dan dihadiri oleh Staf Khusus Abdul Faris Umlati, Dr. Bustamin Wahid. Ia mewakili Abdul Faris dan Faujia Helga dalam memberikan dukungan kepada para peserta yang akan menjalani perjalanan spiritual yang sangat berarti ini.

Perjalanan Umroh ini bukan hanya sekedar ritual, tetapi juga merupakan sebuah sejarah perjalanan spiritual yang mengacu pada pengorbanan Nabi Ibrahim. Haji dan Umroh membawa makna mendalam, baik secara lahiriah maupun batiniah, dan merupakan proses evolusi eksistensi serta refleksi ketuhanan.

Momentum Umroh ini menjadi pengingat bagi semua bahwa perjalanan spiritual ini sangat berarti, baik bagi individu maupun masyarakat. Ini juga saat yang tepat untuk mengenang pengorbanan orang-orang yang telah memberikan jalan bagi mereka yang ingin mendapatkan kesempatan untuk beribadah.

Pesan kuat dari Faujia Helga dan Abdul Faris untuk para peserta adalah selalu khusyuk dalam beribadah. Mereka juga menekankan pentingnya solidaritas sosial selama perjalanan tersebut, agar pengalaman perjalanan ini bisa meningkatkan perubahan spiritual dan sosial dalam diri para peziarah.

Dalam hajat ini, diharapkan para peserta dapat menjadi duta yang baik bagi masyarakat, menyampaikan pesan-pesan positif dan menginspirasi orang lain setelah melaksanakan ibadah mereka di Tanah Suci.

“Semoga bapak dan ibu yang hari ini diberangkatkan menjadi contoh yang baik dalam pengorbanan dan keikhlasan,” ungkap Dr. Bustamin Wahid saat melepas para jemaah.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen yang kuat dari para pemimpin lokal untuk mendukung masyarakatnya dalam menjalani ibadah dan membangun spiritualitas yang lebih baik. Dengan dukungan seperti ini, diharapkan akan semakin banyak masyarakat yang mendapatkan kesempatan untuk beribadah ke Tanah Suci umat Islam maupun Umat Kristen.

Dalam semangat kebersamaan ini, mari doakan agar para jemaah selalu dalam lindungan-Nya dan mendapatkan pengalaman berharga yang dapat memperkuat iman serta membangun karakter mereka.

Dengan semangat perjalanan Umroh yang dilakukan oleh Faujia Helga dan Abdul Faris pun diharapkan dapat memberikan inspirasi dan dorongan bagi lebih banyak orang dari Papua Barat Daya untuk menjalani ibadah yang sama di masa mendatang dari kalangan Muslim maupun Nasrani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!