Politik

Hadiri Agenda PSI, Mirati – Dani Pertegas Kemenangan di Pilkada Malteng

190
×

Hadiri Agenda PSI, Mirati – Dani Pertegas Kemenangan di Pilkada Malteng

Sebarkan artikel ini

MASOHI, Melanesiatimes.com – Pasangan calon bupati dan wakil bupati kabupaten Maluku Tengah nomor urut 1 Mirati Dewaningsih-Daniel Nirahua hadiri agenda pengukuhan DPC Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan konsolidasi kemenangan cabup cawabup.

Kegiatan tersebut berlangsung di gedung islamic center kota Masohi pada senin, (11/11/2024) pukul 09.00-12.30 WIT.

Selain Mirati-Dani, kegiatan ini juga dihadiri sejumlah petinggi partai diantaranya ketua DPD PSI yang juga anggota dewan aktif DPRD kabupaten Maluku Tengah Mustakim Tihurua, sekretaris DPD Piethein Talaksoru, pengurus wilayah provinsi Maluku, perwakilan pengurus pusat serta kader partai.

Mirati yang merupakan calon bupati pada pilkada Maluku Tengah yang akan berlangsung di tanggal 27 November mendatang optimis dapat meraih suara terbanyak dan keluar sebagai pemenang.

Keyakinan Mirati bukan tanpa alasan. Menurutnya selain berpatokan pada hasil survei, pihak Mirati-Dani juga yakin dengan kerja keras seluruh partai koalisi termasuk PSI.

“selain hasil survei dari PSI deng 48% kemenangan, kami juga punya hasil yang serupa pada partai koalisi lainnya maupun lembaga survei yang ada. Semuanya menunjukkan progres yang baik untuk pasangan Mirati-Dani,” ucap ribadi yang akrab disapa mama cele ini kepada wartawan.

Mirati juga menamba

Pasangan calon bupati dan wakil bupati kabupaten Maluku Tengah nomor urut 1 Mirati Dewaningsih-Daniel Nirahua hadiri agenda pengukuhan DPC Partai Solidaritas Indonesia (PSI)
Foto Bersama Mirati – Dani dan Pendukung

hkan jika survei tersebut “bukan hanya memfokuskan pada beberapa kecamatan sebagai sampel saja, melainkan hasil survei tersebut mengacu pada keseluruhan kecamatan yang ada di kabupaten Maluku Tengah,” ujar Mirati menambahkan.

Diketahui bahwa Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menjadi salah satu partai pengusung yang bergabung memberikan rekomendasi kepada pasangan Mirati-Dani sehingga paslon tersebut memastikan diri mendaftar ke KPU Malteng di saat sulitnya memperoleh rekomendasi partai kala itu.

Hal tersebut diakui langsung oleh Mirati saat menyampaikan sambutannya. Dikatakan Mirati “penentuan terakhir dari pasangan Mirati-Dani ada di tangan PSI. Untuk itu saya sangat berterimakasih yang luar biasa untuk PSI karena berkat rekomendasi tersebut saya dan pak Dani bisa ikut kontestasi pemilihan kepala daerah kali ini,” ujarnya.

Jadi menurutnya konsistensi yang ditunjukkan oleh PSI hari ini akan semakin membuat pasangan Mirati-Dani optimis meraih kemenangan. Terlebih kata Mirati bahwa apa yang dicita-citakan oleh dirinya dan Dani sama persis dengan yang ditunjukkan oleh PSI sejauh ini ke masyarakat.

“artinya saya dan pak Dani punya tujuan yang sama seperti yang dicontohkan oleh PSI sejauh ini untuk masyarakat dengan selalu menebar kebajikan, membahagiakan orang lain, menjaga keragaman dan meneguhkan solidaritas,” tegas Mirati.

Sebelum mengakhiri pembicaraan, tak lupa Mirati mengajak seluruh kader PSI agar bersama-sama menjaga, mengawal proses pilkada serta mengamankan kemenangan pasangan Mirati-Dani.

“harapannya kita semua tetap bersosialisasi ke masyarakat, kita harus punya kelebihan untuk bisa menyakinkan masyarakat memberikan pilihan yang tepat yakni kepada Mirati-Dani nomor urut 1,” harap Mirati kepada seluruh kader PSI. (HUAT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!