Satu Suara, Permajatim Dukung Gusty Syaiful Di Pilkada 2024 

Melanesiatimes.com – Ketua Permajatim Sorong, Mugiono mengatakan bahwa seluruh masyarakat Jawa Timur yang berdomisili di Kota Sorong tentu memilih pasangan Gusty Sagrim dan Syaiful Maliki. Hal ini didasari karena kedua pasangan tersebut masih muda dan memiliki wawasan kebangsaan yang baik.

Bacaan Lainnya

Perkumpulan Keluarga Masyakarat Jawa Timur Sorong mendukung penuh Gusty Sagrim dan Syaiful Maliki dalam pemilihan kepala daerah yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

Mujiono mengaku telah mempunyai strategi untuk memenangkan Gusty dan Syaiful saat Pilkada nanti. Tak Hanya Permajatim, seluruh Paguyuban dibawah naungan IKASWARA tentu akan mendukungan keduanya. “Alhamdulillah semua solid untuk memenangkan Pak Gusty dan Syaiful. ” tutur Mujiono.

“Kami Permajatim 100 persen akan memilih Pak Gusty dan Syaiful. Masih muda, energik dan memiliki visi misi pembangunan untuk seluruh kalangan, bukan satu golongan tertentu,” tutur Mugiono saat ditemui wartawan media ini. Minggu, 01 September 2024.

Senada disampaikan Ketua Kerukunan Basuki (Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo Jember), Ali Yasin, yang mengatakan bahwa selaku kerukunan dibawah naungan Ikaswara dan Permajatim sudah merupakan kewajiban untuk memenangkan Gusty dan Syaiful.

Pasangan GUS IPUL ini merupakan pasangan muda yang mempunyai ide dan gagasan yang brilian, dibandingkan orang tua. “Kami mempunyai basis yang jelas dengan jumlah masyarakat mencapai 80 ribuan, semua harus mendukung Gusty Syaiful,” tutur Ali Yasin.

Pos terkait