Peristiwa

Bagi yang Ingin Mudik Gratis 2024 dari Kemenhub, ini Link Pendaftarannya

60
×

Bagi yang Ingin Mudik Gratis 2024 dari Kemenhub, ini Link Pendaftarannya

Sebarkan artikel ini
Pemudik Menggunakan Motor Memadati Jalan Raya Pantura. Foto : Pemudik 2023

Melanesiatimes.com – Program mudik gratis 2024 dari Kementrian Perhubungan sudah dibuka bagi yang ingin mudik menggunakan kendaraan pribadi, terutama sepada motor.

“Kami mengajak masyarakat bergabung dalam program mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan. Selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga bisa digunakan untuk bermobilitas di tempat tujuan,” ujar Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, dalam keterangan resmi yang dikutip melanesiatimes.com, Sabtu (16/3/2024).

Pihaknya mengatakan mereka tidaka akan bosan mengingatkan pemudik agar tidak mudik menggunakan kendaraan pribadi karena potensi kecelakaan cukup tinggi.

“Kami tidak bosan-bosannya juga mengimbau masyarakat agar seyogyanya tidak melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor karena berpotensi tinggi terjadi kecelakaan,” sambungnya.

Selain itu, Adita berharap para pemudik memanfaatkan transportasi umum dengan memanfaatkan program mudik gratsi yang sudah disediakan pemerintah.

“Kami berharap masyarakat mudik menggunakan angkutan umum atau memanfaatkan program mudik gratis ini,” pungkasnya.

Berikut link dan tata cara pendaftaran mudik gratis 2024 dari Kemenhub.

  • Buka laman mudikgratis.dephub.go.id
  • Klik ‘Daftar untuk Kereta Api’
  • Anda akan diperlihatkan berbagai syarat dan ketentuan
  • Daftar akun baru dengan memasukkan beberapa data diri, atau login jika sudah punya akun
  • Setelah login, pilih opsi ‘Pendaftaran’
  • Cari tiket kereta untuk mengangkut motor dengan memasukkan data asal dan tujuan keberangkatan, serta waktu keberangkatan
  • Isi data diri dan data kendaraan
  • Cari kereta untuk penumpang. Satu motor dapat kuota dua tiket penumpang dengan beberapa syarat
  • Kalau hanya daftar untuk angkut motor, wajib menunjukkan bukti mudik moda transportasi lain
  • Setelah daftar online, Anda harus melakukan verifikasi ke posko sesuai dengan waktu verifikasi yang dipilih
  • Motor diserahkan H-1 sebelum tanggal keberangkatan motor. Saat menyerahkan motor, wajib menunjukkan KTP asli dan bukti pendaftaran
  • Kode pemesanan tiket akan diberikan saat menyerahkan motor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!