Berkunjung Ke Arborek Gus Menteri Desa, PDTT, Janjikan Dana Desa 5 Miliyar. 

waktu baca 2 menit
Rabu, 15 Nov 2023 14:55 0 6 Dirsan Matdoan

Melanesiatimes.com – Kunjungan Kerja Menteri Pembangungan Desa Tertinggal dan Transmigrasi Gus Dr. Drs. A. Halim Iskandar. M.Pd. yang biasa di sapa (Gus Menteri) dalam rangka penguatan BumDes dan ekonomi Lainnya, digelar di Waisai Raja Ampat (14/11/2023).

Menteri Pembangungan Desa Tertinggal dan Transmigrasi tiba disorong langsung menuju waisai dan melakukan perjalanan ke tempat wisata pyanemo, setelah itu singgah dikampung Arborek Raja Ampat, disambut langsung oleh TPPI P3MD Raja Ampat dan masyarakat Kampung sekaligus mengunjungi BumDes yang ada di kampung Arborek.

Dalam pertemuan tatap muka antara TPPI P3MD Raja Ampat bersama masyarakat dengan Gus Menteri, masyarakat Kampung Arborek sangat mengapresiasi Gus Menteri, pasalnya setiap tamu yang datang ke Raja Ampat, selalu beristirahat dulu di kota sorong setelah itu baru berangkat menuju Raja Ampat, “Kami salut dengan Gus Menteri, karena tiba Sorong langsung menuju Raja Ampat, beda dengan pejabat lainnya, selalu istirahat dulu baru kemudian ke Raja Ampat, namun beda dengan Gus Menteri PDTT yang semangatnya luar biasa dalam kunjunganke Raja Ampat”. Ucap Sekretaris Desa dalam sambutannya pada saat tatap muka dengan Gus Menteri.

Ketika ditemui di Kampung Arborek, Gus Menteri menyampaikan “Saya bersyukur bisa ke kampung Arborek, kampung yang indah, pantainya bersih bangat dan ikannya bagus-bagus”Kata Gus Menteri.

Gus Menteri berharap Destinasi yang menjadi Sumber Daya Alam (SDA) perlu di tingkatkan, sehingga pendapatan kampung Arborek terus meningkat, dan BumDes kampung Arborek selalu berjalan aktif dengan didukung oleh bantuan DD dan ADD dari pemerintah pusat maupun daerah.

Ketika ditanyai oleh masyarakat Kampung terkait masa jabatan kepala kampung 9 tahun dan dana 5 miliyar perkampung, Gus Mentrai menjelaskan semua masih dalam pembahasan, “kita tunggu saja, semuanya sudah di usulkan dan sudah di bahas dalam DPR RI, tinggal menunggu waktu saja” jawab Gus Menteri.

Diakhir acara, Gus Menteri memberikan bantuan kepada masyarakat Kampung Arborek secara simbolis yang di wakili oleh empat warga kampung Arborek.

Setelah selesai pertemuan Gus Menteri dan rombongan menuju Kota Waisai, kemudian pada pukul 20.30 wit Gus Menteri memasuki Gedung Pari, dalam giat “Training Penguatan BumDes dan Lembaga Ekonomi Lainnya.

Giat Training ini bukan hanya pemerintah kampung se Raja Ampat, namun di ikuti secara virtual (zoom) oleh beberapa Kabupaten diantaranya Kabupaten Maybrat, Kabupaten Maluku Tengah, Halmahera Tengah dan Sumba Timur.

Gus Menteri juga menyerahkan bantuan 1,9 Miliyar kepada 19 kampung se-raja ampat, secara simbolis, kemudian giat ini di tutup dengan sesi foto bersama digedung Pari Raja Ampat Papua Barat Daya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

"Semua orang ingin dihargai, tapi banyak yang lupa untuk menghargai orang lain dulu." Hormat itu saling memberi, bukan cuma diminta.

"Orang bilang waktu adalah uang, tapi banyak yang menghabiskannya untuk hal sia-sia." Hargai waktumu, karena tidak ada toko yang menjual waktu tambahan.

"Kalau sibuk hitung rezeki orang, kapan sempat hitung bersyukur sendiri?" Rumput tetangga selalu hijau, tapi siapa tahu tanahnya beracun.

“Cinta yang dipenuhi alasan hanya bertahan sampai alasan itu hilang." Cinta yang sejati bertahan tanpa perlu dicari alasannya!.

"Orang suka menilai kebahagiaan dari luar, tapi lupa bahwa senyuman juga bisa dibuat-buat." Jangan iri pada apa yang terlihat, karena yang tak terlihat sering kali lebih nyata.

"Cinta yang dipenuhi alasan hanya bertahan sampai alasan itu hilang."Cinta yang sejati bertahan tanpa perlu dicari alasannya!

"Katanya teman sejati, tapi sinyalnya hilang pas kita butuh." Teman yang baik itu hadir, bukan cuma saat senang.

"Dia yang paling sibuk mengomentari, biasanya yang paling sedikit kontribusi" Pembenci akan terus bicara, meski kebaikanmu lebih nyaring dari suara mereka.

LAINNYA