Melanesiatimes.com – Momentum Hari Raya Idul Fitri sekaligus Hari Kartini, yang jatuh pada tanggal, 21 april 2023, PDI Perjuangan memutuskan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden Republik Indonesia.
Saya mencermati bagaimana pendidikan politik dan kaderisasi kepemimpinan di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan mampu melahirkan begitu banyak pemimpin mereka diberi memegang tanggung jawab yang begitu besar bagi rakyat bangsa dan negara.
Dengan sebuah kontemplasi proses panjang tersebut, setelah selama ini memikirkan melihat dan mencermati apa yang telah menjadi harapan rakyat serta memohon petunjuk kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala maka, ” pada Hari Kartini ini tanggal 21 April 2023 dan sekaligus sebagai tonggak perjuangan kaum perempuan Indonesia yang non diskriminatif setara dan dijamin oleh konstitusi negara maka pada jam 13.45, dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim menetapkan saudara Ganjar Pranowo sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.” Ujar Megawati Soekarno Putri, (Ketua Umum PDI Perjuangan), Jum’at, (21/04/2023).
Setelah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden, Megawati Soekarno Putri, menugaskan Prananda dan Puan Maharani, berikut bunyi penugasannya. “Selanjutnya saya menugaskan Mas Prananda Prabowo selaku kepala situation room dengan memberikan mandat untuk melakukan monitoring terhadap dinamika politik nasional Bagaimana konsolimer konsolidasi partai dijalankan dan pemenangan untuk pemilihan umum 2024.”
Selain itu, Megawati juga berikan tugas kepada Puan Maharai, “demikian halnya dengan Puan Maharani, ketua bidang politik dan juga sekaligus Ketua DPR RI setelah sebelumnya saya memberi tugas untuk bertemu secara rutin dengan Presiden Jokowi dan berdialog dengan para ketua umum partai politik maka saya juga memberikan mandat penugasan kepada mbak Puan Maharani untuk membentuk tim yang dibutuhkan guna memenangkan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif tahun 2024.” Tegas Megawati Soekarno Putri