Melanesiatimes.com – Pembukaan Rakornas Ormas Pemuda Pancasila di Hotel Sultan pada Jum’at (18/11/22) dimeriahkan dengan persembahan dari Sanggar Tari Pemuda Pancasila.
Pada sambutan ketua OC Arsyad Rasyid menyampaikan bahwa Rakornas Ormas Pemuda Pancasila harus turut andil dalam kemajuan perekonomian bangsa dan kemitraan dengan berbagai elemen.
“Tujuan kami, seluruh elemen bangsa termasuk Pemuda Pancasila harus punya andil dalam perekonomian bangsa sebagai tindak lanjutnya kita semua akan menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman antara Pemuda Pancasila dengan Kadin tentang kemitraan multipihak dalam pembinaan dan penguatan warung Pancasila,” ujar Wakil Ketua Umum Bidang Ekonomi Arsjad Rasjid dalam sambutannya.
Arsjad menambahkan bahwa penandatanganan nota kesepahaman ini merupakan langkah pertama untuk memperkuat eksistensi Pemuda Pancasila.
Sementara itu dalam sambutan ketua Umum Ormas pemuda Pancasila KPH H. Japto Soelistyo Soerjosoemarno, wajib bagi anggota Pemuda Pancasila ketika Pemilihan Umum ada anggota PP yang diusung oleh parpol maju sebagai calon legislator maka semua satu suara.
“Wajib hukumnya bagi anggota Pemuda Pancasila untuk memilih kader Pemuda Pancasila apabila diusung oleh parpol dan memenuhi syarat untuk menjadi capres atau cawapres,” Tegas japto.
Tidak ada komentar