HMI MPO Jaksel Gelar Santunan Yatim dan Silaturahmi Antar Kader

waktu baca 1 menit
Kamis, 6 Mei 2021 20:51 0 4 Ilham Saputra

MELANESIATIMES.COM – Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Jakarta Selatan mengadakan kegiatan santunan yatim dan buka bersama yang bertempat Panti Asuhan Al Mubarokah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Kamis (6/5/ 2021).

Ketua pelaksana Khoirul Ulum mengucapkan banyak terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu acara tersebut, serta senior-senior yang selalu menghantarkan untuk selalu berikhtiar pada hal yang baik pasti kita menemukan hal yang baik pula.

“Semoga beberapa pihak yang telah mensupport kegiatan ini, baik berupa moril dan materil, semoga nantinya akan dilipatgandakan balasan kebaikannya,”ujar Khoirul Ulum.

Sementara itu, Said Hawa Mubarok selaku bendahara umum Himpunan Mahasiswa Islam MPO Cabang Jakarta Selatan mengatakan, acara ini merupakan salah satu bagian dari Program Ramadhan HMI MPO Cabang Jakarta Selatan.

“Acara ini diawali dengan santunan yatim dan buka bersama. Harapannya kita selalu mendapatkan keberkahan dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan serta bermanfaat bagi orang yang membutuhkan,”tutur Said.

Selain itu, Redza Sutiara Akbar selaku Ketua Umum HMI MPO Cabang Jakarta Selatan memaparkan, kemasan acara ini dibungkus dengan santunan anak yatim adalah untuk menambah nilai surplus momentum bulan Ramadan.

“Acara ini dikemas demikian Untuk menambah sisi manfaat dari momentum bulan Ramadan dan memperat kembali silaturahmi kader HMI jaksel,” tutup Redza.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

"Semua orang ingin dihargai, tapi banyak yang lupa untuk menghargai orang lain dulu." Hormat itu saling memberi, bukan cuma diminta.

"Orang bilang waktu adalah uang, tapi banyak yang menghabiskannya untuk hal sia-sia." Hargai waktumu, karena tidak ada toko yang menjual waktu tambahan.

"Kalau sibuk hitung rezeki orang, kapan sempat hitung bersyukur sendiri?" Rumput tetangga selalu hijau, tapi siapa tahu tanahnya beracun.

“Cinta yang dipenuhi alasan hanya bertahan sampai alasan itu hilang." Cinta yang sejati bertahan tanpa perlu dicari alasannya!.

"Orang suka menilai kebahagiaan dari luar, tapi lupa bahwa senyuman juga bisa dibuat-buat." Jangan iri pada apa yang terlihat, karena yang tak terlihat sering kali lebih nyata.

"Cinta yang dipenuhi alasan hanya bertahan sampai alasan itu hilang."Cinta yang sejati bertahan tanpa perlu dicari alasannya!

"Katanya teman sejati, tapi sinyalnya hilang pas kita butuh." Teman yang baik itu hadir, bukan cuma saat senang.

"Dia yang paling sibuk mengomentari, biasanya yang paling sedikit kontribusi" Pembenci akan terus bicara, meski kebaikanmu lebih nyaring dari suara mereka.

LAINNYA